Soal uang yang terlanjur dikuras, Maia sendiri mengaku ikhlas.
"Gw sih ikhlas kok kehilangannya (secara gw pernah kehilangan yg lebih besar), cuma ribetnya itu loh telpon sana sini blokir sana sini, lapor sana-sini...," tambahnya.
Kejadian ini pun membuat Maia merasa perusahaan-perusahaan penyedia jasa berbasis online untuk lebih meningkatkan keamanan agar tak ada korban berikutnya.
Sedangkan untuk para pengguna jasa, Maia menyarankan agar lebih hati-hati dalam bertransaksi.
Malah menurutnya, lebih baik transaksi dilakukan secara tunai.
Ia pun menyarankan jika menghadapi pengemudi ojol yang mendadak banyak alasan saat mengambil order sebaiknya waspada dengan membatalkan pesanan.
"Saran gw, bayar cash aja hahahahha.... Plus kalo sopir ojol banyak alesan, cancel aja dia,"
pungkas Maia.
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Source | : | |
Penulis | : | Anisa Annan |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR