Nakita.id - Selain menjaga kebersihan tubuh dengan mandi, penggunaan parfum juga bisa menunjang penampilan.
Bahkan kebanyakan dari kita Moms, menganggap parfum bukan hanya pelengkap kecantikan tetapi juga mungkin bisa dibilang salah satu kebutuhan.
Bila tubuh wangi, kita pun makin percaya diri.
Namun tahu kah Moms ada kebiasaan yang terbilang sepele tapi ternyata bisa membuat kualitas parfum menurun.
Tak ingin hal ini terjadi, berikut ini tips agar aroma parfum favorit Moms bisa bertahan lama.
1. Jangan simpan pafum di kamar mandi
Kelembapan dapat memudarkan dan melemahkan aroma parfum.
Jika tidak ingin kualitas parfum menurun, Moms harus menyimpan parfum di tempat yang memiliki suhu ruangan seperti kamar tidur.
2. Jangan gosok pergelangan tangan
Kebiasaan salah yang sering Moms lakukan adalah menggosokkan kedua pergelangan tangan setelah menyemprotkan parfum ke pergelangan tangan.
Padahal kenyataannya, gesekan akan menyebabkan aroma parfum melemah lebih cepat dan parfum tidak akan bertahan lama.
3. Memakai moisturizer sebelum memakai parfum
Pakailah pelembab atau moisturizer sebelum menyemprotkan parfum.
Moisturizer dipercaya dapat mengunci kandungan parfum sehingga parfum lebih awet.
4. Jangan semprotkan parfum ke pakaian
Kandungan di dalam parfum dapat merusak kain.
Jika Moms menginginkan pakaian tetap wangi, beri lertas tisu yang telah disemprot parfum ke dalam almari.
Hal itu akan membuat seluruh almari terkontaminasi aroma parfum.
5. Tuangkan parfum ke lotion
Jika lotion yang Moms miliki tidak mengandung aroma yang kuat, tuangkan sedikit parfum ke dalam botol lotion.
6. Jangan dikocok
Parfum memiliki kandungan yang kuat walau tanpa dikocok.
Baca Juga: Afif Kalla dan Tistha Menikah, Ekspresi Bella Ini Curi Perhatian
Moms tidak perlu mengocok parfum agar merata kandungannya karena udara akibat kocokan mampu mengurangi kualitas parfum.
7. Semprot di permukaan sisir rambut
Menyemprot parfum di permukaan sisir sebelum menyisir rambut dapat membuat rambut memiliki aroma yang tahan sepanjang hari.
Jangan menyemprotkannya langsung ke rambut karena akan membuat rambut kering.
8. Pakai parfum setelah mandi, sebelum berpakaian
Pakai parfum saat tubuh dalam keadaan lembab.
Suhu tubuh yang lembab mampu mengunci parfum untuk tahan lama.
Tunggu parfum pada tubuh mengering, baru pakai pakaian favorit.
9. Simpan kotak parfum
Parfum perlu disimpan agar tidak terkena paparan langsung sinar matahari.
Sinar matahari menyebabkan kualitas parfum menurun, sehingga Moms perlu mengembalikan parfum ke dalam kotak agar kualitasnya terjaga.
Ternyata, parfum dapat digunakan secara maksimal, ya?
Selamat mencoba.
Baca Juga: Tips Atasi Rambut Bercabang Tanpa Repot Pergi Ke Salon
Source | : | woman health magazine |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Kusmiyati |
KOMENTAR