Nakita.id - Artis muda cantik, Kesha Ratuliu belum lama ini ceritakan kisah cintanya terjebak 'toxic relationship'.
Kesha ceritakan kisahnya itu dalam unggahan di akun youtube Gritte Agatha (8/1/2020).
Pernah mengalami kisah cinta yang buruk, Kesha blak-blakan ceritakan kisahnya.
Tak disangka rupanya Kesha pernah menjadi korban kekerasan dari mantan pacarnya.
Baca Juga: Selain YouTube Diretas, Haters Meninggalkan Komentar Kebencian Pada Betrand Peto, Ruben Onsu:
Meski tak menyebut nama, tetapi Kesha menggambarkan sosok pacarnya itu orang yang alim dan rajin salat.
Bahkan pengalaman pahitnya itu berjalan selama dua tahun lamanya.
Menurut Kesha 'toxic relationship' adalah hubungan yang membuat hubungan tidak nyaman.
"Kalau di lihat dari story lu kan serem banget ya. Boleh gak sih ceritain lagi toxic relationship lo waktu itu?" tanya Gritte.
Baca Juga: Borok Masa Lalunya Dibongkar, Vicky Prasetyo Masuk Penjara di Usia 14 Tahun, Ini Alasannya!
"Aku tahunya dia adalah orang yang sangat baik, sangat amat baik gitu. Kaya, satu dia rajin salat, dia taat agama lah dan dia sayang banget sama mamanya," ucap Kesha.
Selama menjalin hubungan dengan pria yangia pacari selama dua tahun itu, Kesha menganggap jika dirinya akan aman.
Lama dijalani, rasa memiliki antara Kesha dan pasangannya ini semakin kuat.
Sehingga jika ada yang melenceng sedikit, menurut pacar Kesha itu adalah hal yang aneh.
"Dia ngerasa terancam kalau aku akan pergi atau aku akan mengkhianati atau apa pun," ucap Kesha.
Baca Juga: Makam Lina Akhirnya Dibongkar dan Dipindahkan, Teddy Suami Baru Lina Sempat Singgung Harta Warisan
Mulai dari situ lah Kesha menilai jika perlakuan tidak baik itu mulai timbul.
"Pertama kali itu dia mukul," ucap Kesha.
Menurut Kesha ia dipukul saat masa pacaran mereka baru 3 bulan, alasan pacarnya memberikan pukulan pada Kesha karena perdebatan.
Merasa bersalah, pacar Kesha pun berusaha untuk meminta maaf.
"Jadi intinya dia tempramen?" tanya Gritte.
"Tempramen, dan menurut gue dia sedikit bipolar. Karena pergantiannya itu cepet banget," ucap Kesha.
Sebulan setelah Kesha mendapat perlakuan kasar dari mantan pacarnya, ia kembali mendapat perlakuan kurang menyenangkan secara verbal.
Mengaku putus dari pacarnya, Kesha kembali jalan dengan seorang pria yang membuat mantannya itu marah.
"Aku emang perginya sama mama, bertiga sama coowok ini. Trus dia bilang 'Kamu ke mana?, aku gak ngaku. Sampai akhirnya telpon mamaku dan mamaku ngomong. Karena aku belum ama mamaku kan?" ucap Kesha.
Baca Juga: Setelah Dibongkar untuk Keperluan Autopsi, Makam Istri Sule Akan Dipindahkan ke Lokasi ini, Ada Apa?
Begitu tahu kebenarannya, Kesha dipukul sekali oleh pacarnya.
"Aku berusaha membela diri di situ. Aku berusaha menenangkan dia, tapi dia gak bisa tenang. Sama dia aku diinjek," ucap Kesha.
Diperlakukan kasar oleh pacarnya, Kesha hanya bisa menangis.
Meskipun ada yang mendengar pertengakaran Kesha dan pacarnya, tak ada sahabat yang mengetahui perlakuan kasar pacar Kesha.
Tak sampai di situ, Kesha bahkan mengaku jika dirinya diludahi.
"Di mobil aku diludahin, aku dikatain perempuan murahan," ucap Kesha.
Baca Juga: Meninggalkan Harta yang Tak Sedikit, Benarkah Teddy Tak Berhak Atas Harta Warisan Lina?
Masih Banyak yang Keliru, Begini Cara Tepat Melakukan Toilet Training pada Anak
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR