Nakita.id – Kebiasaan minum kopi di pagi hari memang kerap menjadi kenikmatan tersendiri ya Moms.
Sayangnya, para peneliti tidak setuju dengan kebiasaan ini.
Menurut ASAP Science, saluran sains di Youtube, pagi hari sebenarnya adalah salah satu waktu terburuk dalam sehari untuk minum kopi.
Melansir Time.com, hal ini dikarenakan tingginya kadar kortisol di tubuh Moms saat pagi hari.
Mengonsumsi kafein saat kadar kortisol tinggi dapat menimbulkan masalah lo Moms.
Meminum kopi di pagi hari dapat mengganggu produksi kortisol tubuh.
Hormon kortisol adalah salah satu hormon penting yang dihasilkan oleh tubuh, dikenal juga sebagai hormon stres karena diproduksi lebih banyak saat tubuh mengalami tekanan, baik fisik maupun emosional.
Hormon ini juga berperan pada penggunaan gula atau glukosa serta lemak dalam metabolisme tubuh untuk menyediakan energi.
Baca Juga: Kocak Banget! Netizen Twitter Posting Nama-nama Kerabatnya yang Lucu
Pada kondisi normal, kadar hormon kortisol tertinggi mencapai puncak pada pukul 8 sampai 9 pagi dan akan semakin menurun.
Nah, saat hormon kortisol Moms menurun inilah kafein dalam kopi dibutuhkan.
Kafein memang tidak meningkatkan produksi hormon kortisol, namun dapat menggantikan peran hormon ini saat produksinya menurun.
Melebarkan Sayap Hingga Mancanegara, Natasha Rizky Gelar Exhibition Perdana di Jepang
Source | : | time.com |
Penulis | : | Fairiza Insani Zatika |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR