Nakita.id - Moms jika anda penikmat drama korea, tentu bayak sekali hal yang membuat anda tergiur.
Mulai tempat yang romantis, pakaian yang bagus, make up yang natural, persahabatan yang menakjubkan, dan lain sebagainya.
Selain itu, Moms pasti sering berdecak kagum dengan hunian para chaebol di drama negeri gingseng tersebut kan?
Nah, berikut adalah beberapa rumah idaman ala drama korea, ingin tahu apa saja?
1. Goblin
Adegan Goblin dan Malaikat Pencabut Nyawa dalam drama ini memang membekas ya.
Moms, adegannya yang lucu dan tidak masuk akal ini memang menyita banyak perhatian.
Apalagi rumahnya yang begitu mewah. Hmmm…
BACA JUGA: Ingin Makeup Awet Seharian?, Coba Teknik Jumsu Asal Korea Ini!
2. Shopping King Louis
Si gila belanja yang manja, drama Shopping King Louis memang selalu menunjukkan kemewahan dalam berbagai hal.
Tapi rumahnya di Perancis dengan banyak pelayan tentu tak bisa diabaikan begitu saja kan Moms.
3. The Heirs
Rumah dengan dinding penuh kaca dan tangga yang memutar, terletak tepat menghadap pantai, idaman!
Rumah tersebut terealisasi dalam Drama The Heirs yang diperankan oleh aktor tampan Lee Min Hoo.
4. My Love From Another Star
Rumah yang besar dengan interior kuno yang klasik ditambah dengan perpustakaan pribadi yang mengangumkan tentu akan membuat penghuninya betah.
Rumah impian tersebut diwujudkan dalam drama My Love From Another Star, sebagai rumah Do Min Jun seorang seorang dosen dari planet lain.
5. Secret Garden
Mungkin anda penah terpikir mendapatkan rumah yang terletak jauh dari hiruk pikuk kota, menenangkan, dan sejuk.
Rumah tersebut bisa anda lihat dalam drama lawas Secret Garden yang diperankan oleh Hyun Bin.
6. Boys Before Flower
Lahir dari keluarga Chaebol tentu rumah Goo Jun Pyo dalam drama Boys Before Flower tampak mirip istana, besar, dan terlihat sangat modern.
Bagaimana Moms, rumah dalam drama mana yang menjadi impian anda?
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | soompi.com |
Penulis | : | Fita Nofiana |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR