Nakita.id - Viral video seorang dokter ditampar oleh seorang pria.
Seperti yang diwartakan oleh ndtv.com, kejadian ini bermula dari istrinya yang meninggal pasca melahirkan.
Sebelumnya, wanita 33 tahun itu lakukan persalinan di rumah sakit swasta di Kolkata, India.
Ia melahirkan dengan operasi caesar.
Sang suami menyebut jika istrinya sudah pulih sebelumnya.
Namun saat jam 3 pagi, keluarga dapat kabar bahwa wanita itu alami kritis.
Begitu mendapat kabar dan menuju ke rumah sakit, ia telah meninggal dunia.
Staf di Rumah Sakit Institut Penelitian Medis Calcutta (CMRI) pun akhirnya bertemu dengan keluarga.
Baca Juga: Bila Ingin Langsing Tapi Sulit, Coba Setiap Pagi Minum Air Jahe Bahkan Cegah Risiko Alzheimer
Tampak banyak orang yang ikut dalam pertemuan tersebut.
Termasuk juga dokter yang merawat dan suami dari wanita yang meninggal setelah melahirkan.
Di tengah rasa putus asanya, suami wanita yang meninggal segera bangkit.
Baca Juga: Mengenal Dekat Ashraf, Aming Beberkan Pola Olahraga yang Katanya Terlalu Banyak dan Diet Ekstrim
Tak hanya menampar, ia juga mendorong dokter yang merawat istrinya itu hingga terjatuh di sofa.
Kejadian itu ia lakukan saat staf dan anggota keluargannya tengah berbincang.
Dapat perlakuan yang tidak menyenangkan lantas keributan pun terjadi.
Keributan yang ditimbulkan membuat pihak manajemen rumah sakit langsung memanggil polisi.
"Dokter mencoba menjelaskan kejadian tidak mengenakan itu kepada keluarga dan menyarankan untuk dilakukan outopsi. Namun anggota keluarga yang marah bertindak melecehkan dokter dan bahkan menyerang dan menciptakan kekacauan di rumah sakit," kata staf CMRI.
Kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 9 pagi.
Menganggap adanya kelalaian dari rumah sakit, lantas pihak keluarga pun mengajukan aduan pada polisi.
Sedangkan dari CMRI masih mempertimbangkan untuk membawa kasus ini ke polisi.
Di sisi lain, dokter yang tidak ada kaitannya dengan rumah sakit itu pun mengutuk perlakuan pria yang menampar dokter kandungan itu.
Menurut mereka perbuatannya itu bisa membuat dokter tidak lagi mau berinteraksi dan merawat pasien.
Duh gimana nih menurut Moms?
Baca Juga: Jangan Sekali-kali Konsumsi Buah Naga Jika Alami Kondisi Kesehatan Seperti Ini, Apalagi Saat Hamil
Source | : | ndtv.com |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR