Nakita.id - Pasangan romantis Syahrini dan Reino Barack memang kerap jadi perbincangan publik.
Akhir-akhir ini keduanya juga kerap bagikan momen romantis dan habiskan waktu liburan bersama.
Sebelum menikah, kabar kedekatan Reino Barack dan Syahrini ini juga sempat heboh.
Diketahui sebelumnya Reino adalah kekasih dari Luna Maya.
Putus dari Luna Maya, tak lama kemudian pengusaha muda tajir melintir itu mempersunting pelantun lagu 'Sesuatu'.
Pernikahan mereka dilakukan secara tertutup pada (27/2/2019).
Pernikahan keduanya dilangsungkan di Tokyo, Jepang.
Kini biduk rumah tangga keduanya hampir berjalan satu tahun lamanya.
Terlepas dari keharmonisan rumah tangga Syahrini dan Reino Barack, baru-baru ini beredar potret keduanya saat liburan.
Sekilas seolah tak ada yang salah dari potret tersebut.
Kembali diunggah pada salah satu akun gosip di Instagram, rupanya jaket yang dikenakan Reino Barack bikin netter salah fokus.
Reino Barack dan Syahrini tampak kompak kenakan jaket berwarna gelap.
Berpose tertawa tanpa menghadap kamera, keduanya tampak saling merangkul.
Namun netter dibuat salfok dengan ritsleting jaket Reino Barack.
Sebab ritsleting yang ia gunakan sekilas terlihat seperti rusak, hingga ramai dikomentari.
"Slide 2,jaketnya sib*rak sletingnya dol...pngn ngakak takut dosa soalnya yg diketawain sultan," tulis @rizkybudiman05.
"Jaket RUSAK yang MEMALUKAN," komentar @rmdhan_jody.
"Slide 2 fenomenal (emoji) resleting jaket uda aus ko dipake juga ya pak komisaris," tulis @nana_naysa.
Ramai bikin salfok, rupanya ada beberapa netter yang menganggap itu memang model aslinya begitu.
Ada yang menyebut jika itu memang menggunakan double ritsleting.
Model jaket seperti yang dikenakan Reino Barack itu pun banyak di gunakan di Jepang.
Ada pula yang menyebut jika model ritsleting double itu biasa digunakan agar perut yang buncit tidak sesak saat duduk atau makan.
"Emang ada jaket gitu, restleting 2 arah, kebanyakan dipake bpk2 yg perut membuncit dikit biar kaga sesak saat duduk/makan. Kebetulan suami punya," komentar @meynimaharani.
"Sori min @danunyinyir99 klo yg jaket itu memang di jepang byk kok yg dobel zipper (atas bawah), krn klo pas duduk, biar ga rusak bentukan bawah jaketnya. Jaket gue mo yg jenis kain, kulit, downjacket pada begitu semua soalnya," tulis @denokbebek.
Jadi menurut Moms gimana nih?
Source | : | |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR