Nakita.id - Raffi Ahmad kini memang sedang vakum di pertelevisian.
Namun, hal tersebut tak membuat Raffi Ahmad berhenti untuk tetap tampil.
Melalui kanal YouTube RANS Entertainment, Raffi Ahmad kerap membagikan momen liburannya keliling dunia.
Bahkan dari YouTube tersebut Raffi Ahmad masih tetap mendulang keuntungan.
Kesuksesan kanal YouTube RANS Entertainment tentu tak lepas dari kru di balik layarnya.
Salah satu sosok yang berperan penting dalam berkembangnya RANS Entertainment adalah Abrar.
Kini sudah menjadi bagian dari RANS Entertainment, ternyata perjalanan karier Abrar sempat membuatnya putus asa.
Sebelum diajak Raffi Ahmad untuk bergabung, Abrar adalah produser di acara DahSyat yang juga digawangi suami Nagita Slavina.
Namun, Abrar dipecat lantaran mendapat teguran.
Sebab, acara DahSyat sempat menuai kritikan lantaran dianggap melecehkan oknum TNI.
Usai menangisi nasib bersama sang istri, Abrar menceritakan sosok Raffi Ahmad lah yang menolongnya untuk tetap bisa menafkahi keluarganya.
"Gua baru menyadari juga setelah itu A Raffi itu mungkin ya, mungkin ada kali yang ngomong sama dia 'kasihan tuh (Abrar dipecat)'. Mungkin gitu kali, cuman dia enggak pernah ngomong ke gua," jelas Abrar dikutip Nakita.id dari unggahan kanal YouTube 'RANS Entertainment' (21/2/2020).
Raffi Ahmad pun membenarkan ucapan Abrar tersebut.
Tak hanya Abrar, Raffi Ahmad pun juga menyerahkan salah satu usahanya yang bergerak di bidang kuliner pada Opa, sahabat Abrar yang pensiun dari DahSyat untuk mengurus usaha tersebut.
Bahkan, diakui Abrar dirinya kini juga mendulang keuntungan usai bekerja dengan Raffi Ahmad.
Belum genap setahun kerja dengan Raffi Ahmad, Abrar mengaku sudah bisa beli mobil impian tanpa dicicil.
"Ketika aku di RANS entah kenapa, pintu rezeki tuh alhamdulillah tuh semuanya mengalir semua.
"Alhamdulillah bisa beli itu yang aku cita-citain (beli mobil)," kata Abrar.
Usai berhasil membeli mobil dari hasil jerih payahnya, Abrar pun juga berencana membeli rumah.
Keuntungan lain yang ia dapat adalah bisa keliling dunia.
Belajar dari Viralnya Anggur Muscat, Ini Cara Cuci Buah yang Benar untuk Hilangkan Residunya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Yosa Shinta Dewi |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR