Nakita.id - Perubahan tubuh setelah melahirkan normal merupakan hal yang wajar terjadi.
Perut buncit jadi salah satu perubahan tubuh setelah melahirkan normal yang wajar terjadi karena rahim akan mengalami kekosongan.
Untuk mengatasi perut buncit, Moms bisa lakukan sederet olahraga ringan agar perut segera mengempis.
Baca Juga: Jangan Dulu Panik, Begini Ciri-ciri Perubahan Tubuh Setelah Melahirkan Normal yang Wajar Terjadi
Nah, yang harus Moms waspadai adalah munculnya anemia setelah melahirkan.
Setelah melahirkan, Moms pasti diibukkan dengan mengurus bayi dan akan membuat lupa diri sendiri.
Moms akan lupa istirahat dan itu akan mengganggu kesehatan.
Anemia adalah kondisi kekurangan zat besi kronis yang dialami setelah meahirkan.
Lalu, apa ya penyebab anemia setelah melahirkan?
Dilansir dari momjunction.com, penyebab utama pada Moms setelah melahirkan ada 3.
1. Pola makan buruk
Tidak tercukupinya kebutuhan zat besi sebelum dan selama kehamilan bisa menyebabkan postpartum anemia.
Kebutuhan zat besi selama kehamilan adalah 4,4 mg per hari.
Ketika kebutuhan zat besi tak bisa terpenuhi dari asupan makanan, mengonsumsi suplemen zat besi selama kehamilan dan dalam perencanaan kehamilan bisa dilakukan.
Banyaknya volume darah yang keluar saat haid pun bisa memicu berkurangnya zat besi.
2. Kehilangan banyak darah saat melahirkan
Kehilangan banyak darah saat melahirkan (lebih dari 500 ml) bisa menyebabkan tubuh kekurangan zat besi.
Kondisi ini kemudian bisa memicu munculnya anemia setelah melahirkan.
Semakin banyak darah yang hilang, semakin besar risiko ibu mengalami anemia.
3. Gangguan pada usus
Gangguan pada usus seperti penyakit celiac, penyakit Crohn's, dan penyakit radang usus bisa menghambat proses penyerapan zat besi.
Kondisi seperti ini pun bisa memicu anemia. Pahami gejala-gejala anemia, seperti gampang capek, kulit pucat, merasa depresi, sesak napas, pusing, suasana hati yang berubah-ubah, dan kekebalan tubuh yang menurun.
Jika mengalami gejala-gejala tersebut, sangat disarankan untuk segera menghubungi dokter untuk mendapat penanganan lebih lanjut.
Baca Juga: Ternyata Stagen Tak Selamanya Membantu Mengatasi Perubahan Tubuh Setelah Melahirkan, Begini Faktanya
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | momjunction.com |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR