Satu tahun berlalu setelah perpisahan mereka, kabar bahagia justru datang dari sosok Krishna.
Dikabarkan, kalau mantan suami Shezy Idris itu telah resmi melepas status dudanya.
Hal tersebut diceritakan Shezy Idris lewat kanal Youtube 'MOP Channel' belum lama ini.
"Alhamdulillah kalau mantan sudah punya pendamping baru," kata Shezy Idris yang ditemui di sela-sela menghabiskan waktu bersama anaknya.
Shezy menjelaskan kalau dirinya ikut senang dengan pernikahan mantan suami dan mengucapkan selamat atas babak baru kehidupan Krishna.
"Aku bersyukur dan ngucapin selamat aja, pokoknya gitulah," imbuh Shezy.
Sulung tiga bersaudara itu mengatakan baru tahu kabar tersebut dua hari sebelum akad nikah mantan suaminya dilangsungkan.
"Aku tahunya dia nikah itu dari temen, dia enggak (memberikan kabar), nggak ngundang aku, nggak ngundang anak-anak, ya udah," ucapnya santai.
Social Bella 2024, Dorong Inovasi dan Transformasi Strategis Industri Kecantikan Indonesia
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR