Nakita.id - Moms pasti sudah tidak asing lagi dengan rempah memiliki wangi yang khas dan biasa ada di dapur ini.
Warnanya cokelat dan berbentuk batang pendek serta memiliki aroma yang sangat cocok untuk jadi bahan penyedap makanan.
Selain itu rempah yang satu ini juga biasa digunakan untuk menjadi bahan dasar minyak esensial karena aromanya yang khas.
Namun siapa sangka kalau rempah yang biasa digunakan untuk bahan penyedap ini juga memberikan banyak manfaat kesehatan.
Terutama untuk Moms yang sedang mengandung Si Kecil.
Manfaatnya tak hanya untuk Moms saja, melainkan juga untuk perkembangan Si Kecil di dalam perut.
Tapi jangan langsung semerta-merta Moms makan dalam keadaan mentah ya.
Ada baiknya cengkeh ini dikonsumsi dengan cara direbus dan Moms minum air rebusannya setiap pagi hari.
Inilah manfaat yang akan Moms dapatkan:
Sistem kekebalan tubuh lebih baik
Antioksidan yang terdapat dalam cengkeh bisa membantu mengaktifkan antioksidan tubuh Moms.
Baca Juga: Akhirnya Kembali Bertatap Muka di Sebuah Momen Langka, Ahmad Dhani Tak Sungkan Lontarkan Kata Sayang untuk Maia Estianty
Kandungannya ini bisa melawan kerusakan sel oksidatif dan mencegah kerusakan lebih lanjut.
Selain itu, jumlah antioksidan yang kaya merupakan mekanisme yang baik untuk meningkatkan kekebalan tubuh saat Moms hamil.
Membantu pembentukan tulang janin
Kandungan kalsium dan fosfor dalam cengkeh meningkatkan pembentukan tulang bayi yang belum lahir.
Cengkeh juga merupakan sumber flavonoid baik yang bertindak sebagai agen anti-inflamasi.
Makan cengkeh selama kehamilan akan mencegah sakit sendi atau bengkak.
Perkembangan otak janin
Asam lemak membantu meningkatkan perkembangan otak janin.
Kandungannya ini juga menjaga sistem saraf bayi agar tetap sehat dan berkembang secara normal.
Baca Juga: Seolah Dijadikan Kambing Hitam, Terungkap Sampai Saat Ini Betrand Peto Masih Minta ASI pada Sarwendah: 'Akan Menjadi Sedarah'
Protein dan karbohidrat yang ditemukan dalam cengkeh akan memberi Moms sedikit energi saat hamil.
Cengkeh mengandung sejumlah besar mineral seperti mangan, natrium dan fosfor yang juga bisa membantu perkembangan bayi yang belum lahir.
Pencernaan sehat
Serat makanan dalam cengkeh juga akan membantu menjaga pencernaan dan gerakan usus yang lancar.
Ketika Moms hamil, konstipasi adalah masalah umum sehingga mengonsumsinya cukup disarankan.
Imunitas
Vitamin C dan K dalam cengkeh akan menambah kesehatan Moms secara keseluruhan dan mencegah terserang penyakit selama kehamilan.
Nah kira-kira seperti itu Moms, jangan lupa untuk dicoba ya!
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | momjunction |
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR