Nakita.id - Pada Oktober 2019 lalu, Raffi Ahmad mengumumkan keinginan untuk beristirahat sejenak dari dunia hiburan yang sudah membesarkan namanya.
Kala itu, Raffi mengaku ingin fokus pada keluarga serta kesehatannya.
Raffi bersama sang istri, Nagita Slavina dan putranya Rafathar Malik Ahmad lantas pergi berkeliling dunia.
Selama 4 bulan, mereka mengunjungi sekitar 25 negara.
Usai pulang ke Tanah Air, seperti ingin mengobati rindu akan penggemarnya, Raffi langsung kembali beraktivitas.
Ia telah aktif di industri hiburan Indonesia lagi dengan membintangi sejumlah program televisi, salah satunya "Insert Story".
Saat hadir di acara "Insert Story", Raffi menceritakan pengalamannya selama liburan.
Ia kemudian digoda oleh Cak Lontong dan Akbar soal jumlah uang yang dihabiskan selama 4 bulan berlibur.
"Jadi, uang masih banyak atau gimana, Raffi?" tanya Akbar.
"Duh, sisa 5 lira (Rp11 ribu) ini, mas. Udah abis uangnya," jawab Raffi.
Setelah penghabisan pundi-pundinya tersebut, Raffi ternyata sempat mengaku berapa banyak uang yang sudah ia habiskan selama keliling dunia.
Baca Juga: Tak Butuh Waktu Lama, Begini Cara Kupas Buah Nanas dengan Cepat Tanpa Mengotori Tangan
Pengakuan Raffi Ahmad seperti yang terlihat pada tayangan YouTube Intens Investigasi.
Raffi Ahmad mengungkap rincian makan saat berlibur di luar negeri.
"Contoh di Eropa kalau makan mahal, yang paling mahal tu di Eropa. Kita anggap 10 orang, satu kali makan itu pasti di atas sejuta pasti.
Jadi sehari itu makan pagi, siang, malam. Makan siang tu 10 pasti satu juta sampai satu juta setengah. Sehari tu 2 sampai 3 juta pasti keluar buat makan," terang Raffi Ahmad.
Ayah satu orang anak itu pun mengatakan kocek yang harus dikeluarkannya selama berlibur lebih dari Rp1 milar.
"Selama liburan 1 M buat makan doang mah ada, pasti ada karena nggak mungkin nggak ada karena di luar negeri itu makanan lebih mahal. Apa lagi di Eropa itu jauh lebih mahal. Pernah makan sampai Rp20 juta ada, Rp30 juta sekali makan ada." ujar suami Nagita Slavina itu.
Raffi mengatakan makanan mewah yang ia beli itu bukan untuk setiap harinya, melainkan hanya setiap weekend.
"Ya tapi kalau weekend aja, kalau tiap hari nggak segitu." pungkas Raffi Ahmad.
Tak dipungkiri, Raffi mengaku kekayaannya terkuras hingga Rp10 miliar selama liburan ke luar negeri kemarin.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR