"Atau misalnya kita dinner berdua atau sambil dengerin live music itu favorit aku banget!" ucap Tyna Kanna Mirdad.
Tak menggantungkan pada hari Sabtu dan Minggu, Tyna Kanna Mirdad juga melakukan #FamilyQuality dengan anak-anaknya di sela-sela kesibukan.
"Sama anak-anak biasanya Sabtu kalau ga dia pulang sekolah misalnya aku pulang kerja nih kayak sekarang, anak aku juga pulang sekolah, aku di jalan telepon mereka 'kak dek makan yuk bertiga sama mama'," ucap Tyna Kanna Mirdad.
"Atau ga beberapa kali kalau misalnya aku lagi eyelash extention di tempat kecantikan favorit aku, anak-anakku pampering time juga misalnya mereka pijet khusus anak-anak," ujarnya.
"Atau juga nonton film yang udah pasti mereka suka di bioskop udah paling the best paling pastilah," tambahnya.
Tyna Kanna Mirdad lantas memberikan pesan kepada para Moms untuk lebih menghabiskan waktu dengan keluarga.
"Aku udah sampai tahap kalau enggak sekarang kapan lagi spent banyak waktu sama anak-anak. Aku baru request sama suami aku, 'sayang apa kita nambah anak lagi ya?' Intinya, usahain selalu bagi waktu, prioritasin keluarga karena keluarga lebih penting kalau kerjaan its temporary.
Tapi kalau keluarga forever kita akan pulang lagi ke situ. Rumah tempat kita balik lagi jadi menjaga hubungan baik sama suami dan anak-anak itu jauh lebih penting dibandingin pekerjaan," jelas Tyna Kanna Mirdad.
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR