Nakita.id - Mencegah kehamilan dengan kondom bisa diandalkan.
Tapi kondom tidak bisa diandalkan untuk mencegah terinfeksi PMS (Penyakit Menular Seksual) berikut ini:
1. Sifilis
PMS ini bisa menyebar melalui kontak langsung saat oral seks, seks vaginal, dan seks melalui anus.
Baca juga : Jangan Pipis Sebelum Berhubungan Intim! Ini Risikonya Lo Moms
2. Herpes
Jika Dads, memiliki herpes, walau menggunakan kondom, tak menutup kemungkinan pasangannya akan tertular.
Ingat, PMS ini menyebar melalui kontak kulit-ke-kulit bukan cairan tubuh.
3. HPV
Human papillomavirus (HPV) adalah penyakit menular seksual yang paling umum terjadi, dan ada 100 HPV di dunia ini yang sudah terdeteksi.
40 HPV diantaranya menyerang daerah kemaluan yang meliputi vulva, serviks, rektum, skrotum, anus, penis.
Kondom tidak bisa mencegah penyakit ini
Baca juga : Turunkan 5,5 Kg dalam Seminggu dengan Diet Telur, Begini Caranya!
4. Parasit Pthirus Pubis (Kutu Kemaluan)
Kutu kemaluan bertelur dan hidup di rambut kemaluan, jadi tidak ada kondom yang mampu melindungi manusia dari kutu ini.
5. Moluskum
Virus yang umum ini berpindah dari satu daerah ke tubuh lainnya dengan menggaruk dan dari satu individu ke orang lain melalui kulit dengan cara ke kontak langsung.
Mereka yang terinfeksi moluskum akan mendapati benjolan kecil pada kulit di daerah kemaluan. benjolan ini tidak sakit, tapi bisa menjadi bengkak dan merah jika terinfeksi.
Nah, dari pemaparan di atas bisa dilihat jika kondom tidak akan membantu untuk melindungi kita dari PMS.
Source | : | fitnstyle |
Penulis | : | Nila Kusuma Pratiwi |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR