Nakita.id - Putri semata wayang Raditya Dika dan Anissa Aziza sudah mencuri perhatian publik sejak kelahirannya.
Diberi nama Alinea Ava Nasution, bayi berumur 10 bulan itu akrab disapa Alea.
Tidak jarang Raditya Dika memakai sang putri sebagai materi 'stand up comedy' yang dia lakukan.
Alea juga nampak sering terlihat di akun Instagram dan kanal Youtube orang tuanya.
Lahir di keluarga berkecukupan, tak jarang barang dan kehidupan mewah Alea menjadi sorotan.
Seperti yang baru-baru ini terlihat di kanal Youtube 'Anisa Aziza' ketika bayi yang belum genap satu tahun itu mandi dengan air galon.
Dalam video yang tayang (5/3/2020) kemarin, Anissa terlihat menghabiskan akhir pekan bersama anak dan suaminya.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR