1. Permainan kata
Moms bisa mengajak Si Keci untuk bermain teka-teki silang untuk bermain dengan kata.
Sebab permainan yang satu ini menyenangkan dan bisa mengembangkan keterampilan kosakata dan kamus.
Si Kecil juga akan belajar untuk menyelesaikan masalah dengan berusaha mencari kata yang hilang.
Kalau Moms bingung, bisa bikin teka-teki sendiri dengan berbagai cerita yang kira-kira Si Kecil tahu.
Nantinya mereka akan merasa lebih mudah untuk menebaknya.
2. Permainan papan
Banyak sekali jenis dari permainan ini ya Moms, seperti catur, ludo, ular tanggal,monopoli, dan lainnya.
Permainan papan ini bisa melatih Si Kecil untuk 'bersaing', dalam artian mereka akan terus berpikir agar bisa memenangkan permainan ini.
Mereka juga akan terdorong untuk menyusun strategi dengan baik agar tidak 'kandas' di tengah jalan.
Source | : | Oxford Learning |
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR