Liburan di Desember tak lain karena libur hari Natal yang jatuh pada 25 Desember berdekatan dengan libur akhir tahun 31 Desember dan tahun baru 1 Januari 2018.
Biasanya, pada rentang tanggal inilah para pekerja kantoran mengajukan cuti panjang karena jarak liburan yang saling berdekatan.
Nah, jangan sampai lewatkan tanggal-tanggal ini ya Moms karena ternyata waktu liburan ternyata sangat penting.
Selain penting bagi orang tuanya untuk menghindari stress dan serangan jantung.
Liburan ternyata juga bermanfaat untuk perkembangan otak anak.
Dilansir dari nationalgeographic.co.id, seorang ahli syaraf dunia Profesor Jaak Pankepp dari Washington State University mengatakan pada saat liburan hal itu memicu well-being neurochemicals termasuk opioids, oxytocin, dan dopamine.
Senyawa ini yang dapat mengurangi stress, menghangatkan keluarga, dan perasaan saling mencintai dari semua hal yang baik di dunia.
Selain itu, dengan berlibur juga dapat meningkatkan perkembangan otak dan pendewasaan pada anak baik dalam hal kognitif, kecerdasan sosial, maupun fokus yang baik.
Jadi, sudah memiliki ide liburan kemana Moms kali ini?
Baca juga: Lebih Baik Sekali Liburan Panjaaaang atau Berkali-kali Liburan Pendek?
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Penulis | : | Fadhila Auliya Widiaputri |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR