Nakita.id - Kabar duka datang dari keluarga orang nomor satu di Indonesia, Presiden RI Joko Widodo.
Sang ibunda, Sudjiatmi Notomiharjo meninggal diusia 77 tahun pada Rabu (25/3/2020) sore tadi.
Seperdi diberitakan oleh Nakita.id sebelumnya, Sudjiatmi Notomiharjo meninggal dunia di RST Slamet Riyadi (DKT) Surakarta.
Baca Juga: Sempat Ditunda karena Darurat Virus Corona, Jokowi Umumkan Ujian Nasional 2020 Ditiadakan
Perempuan berusia 77 tahun ini meninggal dunia setelah dikabarkan sakit selama beberapa waktu belakangan.
Kabar ini dibenarkan oleh Juru Bicara Presiden Fadjroel Rachman yang diwawancara oleh Kompas TV melalui saluran telepon.
Sang juru bicara mengungkapkan turut berduka cita atas kepergian ibunda dari Jokowi.
"Saya atas nama keluarga mengucapkan turut berduka cita sedalam-dalamnya kepada keluarga presiden Joko Widodo," ujar Fadjroel Rachman.
"Saya mendengar kabar ini melalui saluran WhatsApp atau WA Group yang disampaikan oleh Menteri Sekertaris Negara, Pak Pratikno."
"Di sana juga ada semua menteri dari seluruh pemerintahan kabinet,"
"Kami mengharapkan doa dari seluruh rakyat Indonesia agar almarhumah ibu dari Pak Jokowi khusnul khotimah."
Saat ditanya mengenai riwayat kesehatan Sudjiatmi Notomiharjo, juru bicara presiden ini tidak mau berkomentar banyak.
"Kami mengharapkan media menunggu pengumuman secara resmi dari pihak keluarga,
Baik nanti dari Presiden Jokowi atau juru bicara keluarga yang akan memberikan kabar secara langsung." ujar Fadjroel Rachman.
Beliau juga mengatakan segala urusan yang terkait dengan wafatnya Ibunda Presiden Jokowi akan diurus oleh yang berwajib.
Jokowi tetap meminta semua kabinetnya fokus bekerja di Jakarta sesuai dengan pembagiannya.
"Dan beliau menyampaikan bahwa agar kami fokus di Jakarta dan mengerjakan tugas masing-masing."
"Insya Allah presiden sudah di jalan ke Solo dan diharapkan akan segera mengumumkan secara resmi," pungkas Fadjroel Rachman.
Sebelumnya, Presiden Jokowi memang dikabarkan menuju ke Solo, sejak (25/3/2020) sore, namun belum terlihat berada di RS tempat ibundanya disemayamkan.
Perempuan yang akrab disapa Bu Noto ternyata telah meninggal dunia di kediamannya yang berada di Sumber, Solo, Jawa Tengah.
Source | : | Kompas TV |
Penulis | : | Rachel Anastasia |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR