Nakita.id - Mimpi adalah hal yang wajar dialami ketika kita sedang terlelap.
Sebeanrnya, hampir setiap tertidur kita mengalami mimpi.
Hanya saja, tidak semua mimpi bisa diingat hingga kita tersadar.
BACA JUGA: Sederet Artis Berbaju Adat Rayakan Hari Kartini, Mana Paling Cantik?
Beberapa orang berpendapat bahwa mimpi adalah hal yang aneh.
Ada mimpi yang bisa membuat kita sangat bahagia, ada juga yang membuat kita sangat ketakutan ketika tersadar.
Salah satu mimpi yang banyak dialami oleh perempuan adalah bermimpi sedang hamil.
BACA JUGA: Pernah Alami Mimpi Bertemu Bayi? Ternyata ini Makna Dibaliknya!
Sedangkan beberapa lelaki mengaku pernah bermimpi melihat istrinya atau keluarganya sedang hamil.
Kira-kira apa makna mimpi tersebut?
Menurut Ally Mead, seorang analis mimpi, bila kita bermimpi sedang hamil atau melihat orang lain hamil, itu menunjukkan kreativitas atau ide baru yang lahir.
"Jika anda bermimpi hamil atau melihat orang lain hamil, ini bisa menandakan bahwa anda sedang memimpikan proyek kreatif baru.
Anda menginginkan proyek tersebut segera menjadi kenyataan," kata Ally menjelaskan.
Ini bisa saja ide besar di lingkungan kerja atau proyek kecil dalam kehidupan berumah tangga.
"Saya sering menemukan bahwa orang-orang yang telah kehilangan tujuan lalu bermimpi tentang kehamilan.
BACA JUGA: Anak Ketakutan Akibat Mimpi Buruk? Ini Penyebab dan Cara Mencegahnya
Setelah memimpikan hal itu, mereka seperti memiliki ide atau proyek lain untuk kehidupan lebih baik," lanjut Ally.
Dalam beberapa kasus lain, ada yang bermimpi hamil karena memang ia sedang hamil.
Ada juga yang merupakan arti bahwa ada sesuatu yang dulu pernah diabaikan, tapi tidak terungkap dan akhirnya batal.
Itulah dia Moms arti mimpi hamil menurut Ally Mead.
Apakah Moms juga pernah mengalaminya?
Source | : | Huffington Post |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR