Nakita.id – Tingkat rasa sakit atau nyeri haid pada setiap wanita tentu berbeda-beda.
Ada beberapa wanita yang beruntung, tidak merasakan sakit sama sekali.
Sebagian lagi merasakan nyeri yang luar biasa.
Moms, beberapa orang meyakini setelah melahirkan, nyeri saat haid akan hilang begitu saja.
Benarkah demikian?
BACA JUGA: Moms, Makanan Ini Kalau Dikonsumsi Berbarengan Ternyata Berbahaya
Ternyata belum tentu, Moms.
Tingkat nyeri saat haid berubah selama bertahun-tahun. Konon katanya bisa berkurang seiring bertambahnya usia, disebabkan banyaknya anak yang dilahirkan.
Dengan bahasalain, awam percaya dengan melahirkan maka nyerinya saat haid hilang.
Apakah itu benar?
Menurut penelitian 2006, sebuah tim di Taiwan yang melakukan penelitian terhadap wanita berusia di atas 40 tahun, mendapati seiring bertambahnya usia, rasa nyeri haid mereka menurun, meskipun tidak ada yang memiliki anak.
Tim peneliti yang sama meriset lebih dari 3.500 wanita selama delapan tahun.
Selama masa itu, beberapa memiliki anak dan banyak yang merasa nyeri haid mereka berkurang setelah melahirkan, tapi itu tidak berlaku pada semua orang.
BACA JUGA: Ini 5 Hal yang Sering Dirasakan Suami Tapi Jarang Diungkapkan
Dari mereka yang menjalani operasi sesar, 51% masih merasakan nyeri haid setelahnya.
Lama kehamilan juga memengaruhi 77% ibu bayi prematur masih mengalami rasa sakit.
Jadi, Moms, rasa sakit kala haid memang bisa saja hilang setelah melahirkan. Tapi hal tersebut tidak berlaku pada semua Moms.
Para periset juga berspekulasi, persalinan normal mungkin lebih efektif untuk mengurangi rasa sakit karena menstruasi. Sebab saat proses persalinan normal pelvic floor injury dapat merusak syaraf yang menghubungkan rahim ke batang otak. Sehingga sensitifitas akan rasa sakit di daerah kemaluan wanita berkurang.
Dengan demikian, sakit akibat menstruasi ikut tereliminir.
Mereka yang masih mengalami sakit saat haid, bahkan setelah melahirkan secara normal, mungkin memiliki sakit bawaan yang menyebabkan rasa sakit, seperti endometriosis.
Tapi, studi pertama asosiasi genom-wide yang dilakukan pada 2016 menunjukkan faktor lain yang berkontribusi pada tingkat keparahan rasa nyeri saat haid, yaitu faktor genetik atau keturunan.
Bagaimana Moms, sudah semakin paham kan?
(Kunthi Kristyani/ Nakita.id)
Source | : | BBC |
Penulis | : | Kunthi Kristyani |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR