Risiko Penderita Diabetes Terhadap Covid-19
Penelitian tersebut berdasar pada lebih dari 72.000 kasus Covid-19 di Cina yang sudah terbukti.
Dalam Jurnal JAMA, ditemukan bila orang dengan penyakit diabetes memiliki kemungkinan tiga kali lebih akan menjumpai kematian saat terserang virus corona.
Sementara itu, ada penelitian lain yang belum terkonfirmasi karena Covid-19 terbilang virus baru yang langsung berkembang secata vepat.
Agar tak terserang virus corona, maka asisten dokter bersertifikat NCCPA di Endocrinology Associates di Scottsdale, Arizona, dan presiden American Society of Endocrine Physician Assistants yang bernama Ashlyn Smith memberi sarannya.
"Pilihan terbaik adalah mendapatkan suplai insulin 90 hari jika memungkinkan. Yang terbaik adalah meminta isi ulang sesegera mungkin dan tidak menunggu sampai persediaan menurun," kata Ashlyn Smith.
"Di lokasi yang lebih darurat, penderita diabetes harusnya mendapat pasokan obat lebih lama yakni sekitar 30 hari tambahan," ujarnya.
Selain insulin, dokter juga mengimbau penderita diabetes untuk melakukan berbagai langkah mandiri, yakni rajin cuci tangan, mendisfeksi barang yang sering dipegang, dan memperhatikan jarak sosial serta mengisolasi diri.
Source | : | Health line |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR