Cara memanfaatkannya mudah, pengguna cukup menekan ikon unduh pada file media yang tertera pada obrolan WhatsApp dengan teman.
Jika biasanya akan ada peringatan bertuliskan "file media tak tersedia", maka kini tak akan ada lagi tulisan semacam itu.
Untuk menghindari kecurigaan akan pelanggaran privasi data pengguna, WhatsApp menegaskan kembali bahwa semua file yang dibagi via platform-nya diamankan dengan enkripsi end-to-end.
Tak ada yang bisa membaca pesan atau mendengar panggilan pengguna, selain pengguna itu sendiri.
Bahkan, WhatsApp sendiri mengklaim pihaknya tak bisa tahu alur komunikasi pengguna.
BACA JUGA: Ini Jumlah Fantastis Uang Bulanan Nakita Mirzani dari Dipo Latief
(Artikel ini pernah tayang di Kompas.com, dengan judul 'Fitur Ini Kembalikan Foto dan Video WhatsApp yang Terhapus
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR