Bantuan yang dimaksud adalah bahan pangan pokok berupa beras sebanyak 100 kg per RW.
Saat ini, jumlah RW yang akan menerima bantuan tersebut adalah 1.013 RW dan beras tersebut dialokasikan sebagai cadangan bagi warga yang membutuhkan.
Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah menyatakan, bantuan beras lanjutan tersebut merupakan jaring pengaman lumbung pangan yang ada di masyarakat.
Selain bantuan logistik, Pemkot Tangerang juga sudah menyiapkan anggaran untuk membantu masyarakat yang terdampak Covid-19.
Anggaran tersebut berupa bantuan tunai senilai Rp 600 ribu per bulan yang dibagikan selama tiga bulan ke depan kepada kepala keluarga.
"Kemudian juga ada bantuan sebesar 600 ribu per KK, rencananya akan mulai dijalankan minggu depan. Di luar itu kita berikan cadangan beras ke RW per dua minggu," ujar Arief, Minggu (12/4/2020).
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Nakita_ID |
KOMENTAR