Nakita.id - Moms siapa yang tidak tahu dengan keluarga Ruben Onsu dan Sarwendah? Tentu sudah bukan nama yang asing lagi bukan?
Keluarga The Onsu memang kerap mencuri perhatian publik.
Berbagai aktivitas dan momen seru mereka kerap dibagikan pada laman Youtube atau media sosial lainnya.
Di tengah pandemi Covid-19 ini, Sarwendah ngaku pernah dibuat panik.
Alasan utamanya karena putrinya, Thalia miliki gejala batuk.
Hal tersebut Sarwendah beberkan saat menjadi bintang tamu di OK Dokter (14/4/2020).
"Thalia batuk, udah parno sebenernya dalam hal itu parno banget karena kan ya kita gak tahu kan. Maksudnya amit-amit tapi pada saat itu cuma berpikir positif.
"Orang anak-anak gak ada yang keluar, mau kena dari mana? Luar mana? Kita pun gak ada yang keluar," ucap Sarwendah.
Ngaku parno, Sarwendah pun bergegas menghubungi dokter.
Apalagi batuk Thalia sampai nular ke Thania.
Thania yang batuk dan masih bayi membuat Sarwendah tambah stres.
Baca Juga: Videonya Sempat Viral dan Ramai Hujatan, Aksi Pesta Ulang Tahun WNA di Bali Langsung Dibubarkan
"Terus habis Thalia batuk, nular ke Thania, nah itu bayi lagi udah makin tambah stres," ucap Sarwendah.
Merasa stres dua buah hatinya tunjukkan gejala batuk, Sarwendah sampai takut.
"Sebenarnya ada rasa panik, gak mungkin gak ada dok. Apalagi seorang ibu ya, tiba-tiba anak aku kaya batuk gitu malam-malam aku udah panik," ucap Sarwendah.
Panik, Sarwendah pun bergegas konsultasi dengan dokter.
Setelah konsultasi, Sarwendah pun berikan obat dan memijit anak-anaknya.
Tak hanya obat dari dokter, Sarwendah juga berikan obat tradisional untuk anaknya.
"Jadi ya akhirnya udah dikasih obat, dikasih minyak, dipijitin gitu dan dikasih obat-obat tradisional gitu ya," ucap Sarwendah.
Akhirnya, kondisi Thalia dan Thania pun berangsur membaik.
Baca Juga: Jangan Sampai Kecolongan! Waspadai Tiga Tindak Kejahatan di Tengah Pandemi Corona
Meski panik, tapi Sarwendah berusaha untuk tetap tenang dan tidak banyak bicara.
Kepanikan Sarwendah ini bukan tanpa alasan, sebab gejala batuk bisa jadi salah satu tandak terjangkit Covid-19.
Untungnya batuk yang diderita dua buah hatinya hanyalah batuk biasa.
"Tapi ternyata oke ya enggak, hanya panik doang," ucap Sarwendah.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR