Melansir dari Kompas.com, sebanyak 46 orang tenaga medis terkonfirmasi positif atau dinyatakan terpapar virus corona.
Dari informasi yang didapat, 46 tenaga medis tersebut meliputi 6 orang residen interna, 5 orang residen obgyn, 15 orang residen bedah, dan 13 orang residen THT.
Menanggapi hal ini, Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo mengaku kaget.
Pasalnya, ia baru tahu informasi tenaga medis terpapar virus corona itu pada Rabu (15/4/2020) lalu.
"Kemarin saya dihubungi Kadinkes kalau ada tenaga medis yang positif Covid-19 sekitar 24 orang. Di antaranya dokter dan perawat. Langsung saya rescue saja untuk disiapkan tempat isolasi," jelas Ganjar saat ditemui di Puri Gedeh, Kamis (15/4/2020).
Lebih lanjut, Ganjar juga baru mengetahui informasi terkait penambahan sebanyak 22 orang tenaga medis Covid-19 itu pada Jumat (16/4/2020) kemarin.
Dirinya tampak kaget lantaran informasi jumlah tenaga medis yang terinfeksi Covid-19 tersebut bertambah cukup banyak.
"Maka sekarang lho kok banyak amat jumlahnya. Setelah saya tahu ada kabar itu saya minta untuk langsung diisolasi dan mereka bersedia," katanya.
Source | : | Kompas.com,Nakita.ID |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR