Nakita.id – Wabah virus corona masih menjadi momok yang menakutkan bagi banyak negara di dunia, tak terkecuali Indonesia.
Bagaimana tidak, kian hari jumlah kasus positif virus corona yang terjadi terus mengalami peningkatan.
Hingga kini, pemerintah pun masih pontang-panting berusaha menekan lonjakan angka tersebut.
Ironisnya, di tengah wabah virus corona yang masih merajalela, Indonesia justru dilanda kabar yang kurang mengenakkan.
Pasalnya, baru-baru ini, sejumlah peneliti menyebut Indonesia berpotensi kembali mengalami tsunami.
Ya, peneliti gabungan dari Inggris dan Indonesia mengungkap adanya potensi risiko tsunami di wilayah yang dipilih sebagai calon ibu kota baru.
Hal tersebut bermula dari tanah longsor bawah laut yang pernah beberapa kali terjadi di Selat Makassar, antara pulau Kalimantan dan Sulawesi.
Baca Juga: Muncul Banyak Cacing di Solo dan Sekitarnya, BMKG Benarkan Jadi Pertanda Gempa dan Tsunami
Source | : | Kompas.com,BBC News |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Nakita_ID |
KOMENTAR