Nakita.id - Moms pasti sudah tak asing dengan pelantun lagu Sayang, Via Vallen bukan?
Pada Jumat (24/4/2020), Via Vallen dan keluarga menjalankan ibadah puasa.
Salah satu hal yang dilakukan Via Vallen dan keluarga selama ibadah puasa adalah salat tarawih.
Berbeda dari tahun lalu, salat tarawih Via Vallen dan keluarga dilaksanakan di rumah.
Hal ini dilakukan untuk menghindari penyebaran virus corona.
Hal ini diketahui dari unggahan Via Vallen pada Kamis (23/3/2020) di Instagram.
Via Vallen mengunggah cuplikan CCTV dirinya dan keluarga sedang salat tarawih.
"Marhaban ya Ramadhan. Saatnya kita berlomba lomba untuk beribadah dan bersedekah.
Berasa sueneeeng, bahagiaaa pengen nangisss
Semoga Allah mengampuni semua dosa," ucap Via Vallen.
Postingan Via Vallen ini ternyata menuai pro dan kontra di kalangan warganet.
Beberapa warganet merasa senang melihat kebersamaan Via Vallen dan keluarga.
"Senang lihatnya. Ini lah hikmah dbalik virus corona, kita bisa teraweh bersama keluarga drumah," kata @b4yu4c3.
"Mashaallah... pemandangan yg sangat indaaah," papar @danirachman_makeup.
"semoga ibadahnya d beri kelancaran sampai nanti jelang hari kemenangan ya mbak," doa @wandik_87.
Namun, yang lain merasa keputusan Via Vallen mempublikasikan ibadah tak benar.
"Beribadah dan beramal tidak harus diperlihatkan , bukan??" celetuk @danz4843.
"Berlomba2 dlm beribadah di bln ramadhan pahala akn berkurang ketika di post karena 1 pahala akan hangus ketika di publish kan," imbuh @danna_uye.
"maaf mba @viavallen beginian harusnya tidak diposting, krn akan menimbulkan kesalah pahaman. sholat itu usahakan hanya anda dan yg diatas yg tau," beber @shamdiewibawa.
"Berlomba-lomba mempamerkan yaah, biar keliatan waw di depan public," sambar @sambelpedes99.
Source | : | |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR