Nakita.id - Mungkin selama ini Moms dan Dads sibuk dengan keseharian.
Namun, akibat pandemi covid-19 ini menjadi waktu yang tepat untuk Moms dan Dads mengisi #FamilyQuality.
Selain bermain dengan Si Kecil, Moms dan Dads bisa sekaligus melatih kemampuannya loh.
Perlu Moms tahu bahwa otak memiliki tiga kemampuan yaitu memori, logika, dan fokus.
Nah ketiganya ini bisa dilatih melalui permainan sehari-hari Si Kecil seperti yang dilakukan dr. Reisa Broto Asmoro.
Memori
Untuk melatih memori Si Kecil, Moms dan Dads bisa menggunakan puzzle.
Namun, berbeda usia pastinya perlu diberikan tingkat kesulitan yang berbeda-beda pula.
Bagi Si Kecil yang berusia 1-3 tahun, Moms bisa memberikan puzzle yang hanya terdiri 1 gambar utuh.
Puzzle gambar untuh yang dimaksud seperti gambar apel, jeruk, tokoh kartun, dan sebagainya.
Baca Juga: Pasti Seru dan Menyenangkan, Yuk Manfaatkan #FamilyQuality dengan Anak Melalui 3 Cara Ini
Sementara untuk Si Kecil yang berusia 4-6 bulan bisa diberikan puzzle yang menghubungkan 2 benda dengan benar seperti sepasang tokoh kartun atau sebagainya.
Logika
Selain memori, Moms perlu juga melatih logika Si Kecil.
Untuk melatihnya Moms bisa memberikan board game yang terdiri dari hewan-hewan.
Kalau tidak ada, Moms bisa cetak beberapa gambar hewan dan berikan kepada Si Kecil.
Moms bisa minta Si Kecil mengelompokkan binatang-binatang tersebut berdasarkan kategori yang diberikan seperti jumlah kaki, habitat, makanan, dan sebagainya.
Dengan begitu visual, ketekunan, ketelitian, dan kreatifitas Si Kecil akan terlatih.
Fokus
Fokus Si Kecil juga perlu dilatih sejak dini.
Untuk melatihnya Moms bisa meminta Si Kecil untuk mengelompokkan benda atau gambar di antara 2 kelompok.
Moms bisa menyediakan sejumlah gambar dengan 2 kategori berbeda.
Nantinya mintalah Si Kecil untuk memisahkan gambar-gambar tersebut berdasarkan kategori yang disiapkan.
Aktivitas demikian akan membantu Si Kecil dalam menyelesaikan permasalahan sederhana.
Tentunya disesuaikan dengan usia Si Kecil ya Moms.
Source | : | |
Penulis | : | Gabriela Stefani |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR