Nakita.id - Tingkah polah Ferdian Paleka yang melakukan prank memberikan sembako sampah pada sejumlah transpuan mendapat perhatian banyak kalangan.
Banyak yang mengecam aksi Ferdian Paleka dan rekan-rekannya itu.
Setelah Ferdian dan teman-temannya ditangkap, terungkap motif mereka melakukan prank tersebut salah satunya ingin menaikkan views di videonya.
"Motifnya untuk mencemarkan nama baik pelapor dengan mendapatkan keuntungan dari YouTube itu sendiri," jelas Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol Ulung Sampurna Jaya, dilansir dari video yang diunggah ke akun Instagram @makassar_iinfo.
"Tapi dari mereka sendiri (motifnya) adalah iseng, ketiga pelaku tersebut berbincang-bincang bagaimana bisa menaikkan followers dan menaikkan di YouTube," tambahnya.
Melihat kejadian tersebut, seorang ahli sosial memberikan komentarnya terkait fenomena yang dilakukan Ferdian.
Source | : | YouTube,kompas |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR