Nakita.id – Sebuah kabar baik muncul di hari terakhir pemberlakuan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) jilid tiga Jakarta.
Bagaimana tidak, setelah beberapa waktu lalu sempat kembali melonjak, kini grafik kasus positif Covid-19 di Jakarta mulai melandai.
Hal tersebut disampaikan oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melalui kanal YouTube Pemprov DKI, Kamis (4/6/2020).
"(Kasus positif Covid-19) di Jakarta alhamdulillah sudah mulai melandai. Puncak kita itu pertengahan April, kemudian mulai melandai hingga sekarang," ujar Anies.
Anies pun menjelaskan grafik tersebut menunjukkan gambar kasus positif Covid-19 secara keseluruhan di Indonesia, di luar Jakarta, dan di Jakarta.
Dalam gambar, grafik kasus positif Covid-19 tampak lebih rendah dibandingkan dengan kasus keseluruhan di Indonesia dan luar Jakarta.
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Source | : | Kompas.com,youtube.com |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Nakita_ID |
KOMENTAR