Melansir dari kanal Youtube KompasTv, Abel mengaku justru tidak mengetahui alasan kuat sang sahabat mencabut tuntutannya.
Abel juga tak bisa memaksa sahabatnya untuk bercerita.
Abel hanya berpesan pada Ferdian Paleka agar ia tidak mengulangi perbuatannya tersebut.
Abel berharap semoga sang Youtuber berubah menjadi pribadi yang lebih baik lagi.
"Harapannya sih semoga bisa berubah menjadi lebih baik. Kalaupun memang ingin membuat konten lagi buatlah konten positif, yang bisa bermanfaat bagi orang banyak," ungkap Abel dalam kanal Youtube KompasTv.
Artikel ini sudah tayang di GridHits.id dengan judul, Ferdian Paleka Bebas Merdeka, Ternyata Ini Alasan Korban 'Prank Sembako Sampah' Cabut Tuntutan
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR