Kirana yang kini sudah mulai memasuki dunia sekolah preschool tumbuh semakin aktif dan cerdas.
Banyak aktivitasnya yang membuat gemas para netizen, Moms.
Karena gaya didik yang unik dan nilai cukup sukses, Retno Hening diminta oleh salah satu penerbit untuk menuliskan kisah seru keluarga mereka dan tentang pengasuhannya pada Kirana.
Akhirnya, beberapa waktu lalu Retno Hening merilis sebuah buku berjudul “Happy Little Soul.”
BACA JUGA: Bentuk Dagu Cerminkan Kepribadian. Dagu Terbelah Di Luar Dugaan
Buku tersebut menceritakan kisah petualangan antara ‘Ibuk’ dan Kirana yang dapat dijadikan panduan orang tua dalam mendidik anak.
Tak hanya diterbitkan dalam bentuk buku cetak, buku “Happy Little Soul” ini juga terdapat versi e-book yang dapat diunduh melalui aplikasi Google Store, Moms.
Meskipun tidak dapat diunduh secara gratis dan harus mengeluarkan biaya sebesar Rp 60.000, buku “Happy Little Soul” ini ternyata menjadi buku best saller di Google Store sepanjang 2017, Moms.
Selain itu, buku “Happy Little Soul” ini juga masuk jajaran Buku Terbaik 2017 di Google Store.
“Happy Little Soul” ini diterbitkan oleh developer bernama Retno Hening dan telah di download lebih dari 4 juta pengguna Google Store, Moms. (*)
(Maharani Kusuma Daruwati / Nakita.id)
Source | : | Nextren.grid.id |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR