Melansir dari tayangan SILET yang diunggah kanal Youtube 'RCTI INFOTAINMENT', kini seorang psikolog mencoba melihat apa sebenarnya terjadi antara ibu dan anak ini.
Psikolog Bunda Romi menuturkan kalau konflik ibu dan anak ini merupakan polemik akibat 'kekerasan media sosial'.
"Ngomong ke media sosial itu ibaratnya ngomong sana rumput yang bergoyang," kata Bunda Romi.
"Tetapi yang kena imbas belum tentu orangnya langsung, tapi malah ke mana-mana, itu jauh lebih kemudian memberikan dampak negatif," lanjutnya.
Ia menuturkan kalau dalam posisi itu, anak sudah tidak tahu lagi bagaimana cara menjalin komunikasi dengan orang tuanya.
Bunda Romi juga menyebut kalau seharusnya ledakan anak di media sosial itu tidak ditimpali lagi.
Sang psikolog memberikan saran agar masalah-masalah yang menumpuk selama ini segera diselesaikan.
Pentingnya Penanganan yang Tepat, RSIA Bunda Jakarta Miliki Perawatan Khusus untuk Bayi Prematur
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR