"Kecapean, kemarin habis webinar itu, karena kecapean," kata Fuad saat dihubungi Senin (15/6/2020).
Sebab, Risma langsung dibawa ke kediaman atau rumah dinasnya di Jalan Sedap Malam Surabaya dan langsung istirahat.
Dokter yang datang hanya sekedar memberikan vitamin, sebab kondisi Risma hanya kelelahan dari padatnya aktivitas sebagai orang nomor satu di Surabaya.
"Dikasih vitamin, sore sudah siuman sudah makan juga.
Udah enakan," ungkap Fuad.
Jika dilihat dari aktivitas kedinasan selama sepekan terakhir, Risma memang tengah melakukan sosialisasi maraton terkait dengan protokol kesehatan di masa new normal di Surabaya.
Hampir setiap hari Risma selalu melakukan komunikasi dan pembahasan dengan berbagai pihak di semua sektor.
Source | : | Surya Online |
Penulis | : | Yosa Shinta Dewi |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR