Nakita.id - Siapa yang tidak tahu kecanggihan teknologi di Jepang?
Mulai dari alat transportasi, teknologi komunikasi, hingga robot serbaguna.
Baru - baru ini, ilmuwan dari University of Tokyo, yang dipimpin oleh Profesor Masayuki Inaba membuat sebuah robot humanoid (robot mirip manusia) yang dapat berolahraga dan berkeringat seperti manusia.
Robot ini dibuat menyerupai anak laki - laki berusia 13 tahun.
Berbeda dari robot humanoid lainnya, Kengoro, nama dari robot ini, dapat bergerak layaknya manusia dan dapat menyelesaikan gerakannya itu.
Robot ini memang dirancang dengan fleksibilitas dan struktur humanoid asli.
BACA JUGA : Ternyata WiFi Berbahaya untuk Kehamilan. Ini Fakta dan Penjelasannya.
Baik pada struktur rangka, otot, dan proporsi badan robot tersebut.
Seperti pada lengan otot manusia, lengan robot ini juga kuat dan dapat menahan berat badannya sendiri.
Di dalam badannya terdapat 108 motor penggerak, roda gigi, dan komponen tersruktur.
Bagaimana cara agar Kengoro bisa berkeringat?
BACA JUGA Unik! Bukan Langsing atau Putih, Begini Makna Cantik di Setiap Negara
Motor penggerak pada otot robot ini sangat panas, dan para ilmuwan menambahkan air yang berfungsi mendinginkan saat robot ini bekerja.
Air ini akan keluar melalui pori - pori buatan sehingga terlihat seperti keringat.
Keren bukan Moms?
Source | : | Tech Crunch,YouTube |
Penulis | : | Rosiana Chozanah |
Editor | : | Kusmiyati |
KOMENTAR