Salah satunya adalah alasan terjun ke Youtube, yang dituding hanya untuk meraup pundi-pundi uang lebih banyak.
Melansir dari Kompas.com, Baim Wong mengaku memulai Youtube karena ingin mengabadikan setiap momen kehidupannya.
Hal itu diungkap suami Paula Verhoeven itu ketika melakukan siaran langsung Instagram di akun @bazaarindonesia, Senin (6/7/2020) kemarin.
Ayah Kiano Tiger Wong ini justru tidak menyangka kalau konten buatannya akan disukai oleh banyak orang.
"Sharing aja ke orang-orang yang mungkin baru buat, digital itu bisa gampang bisa susah. Karena kalau kita awalannya tidak terpaut dengan apa yang mau kita dapetin, misalnya uang," tutur Baim.
Baim Wong mengatakan kalau banyak orang sekarang salah dalam berpikir, yakni melihat platform Youtube hanya untuk mencari uang.
"Orang sekarang itu kebalik, duitnya dulu," imbuh Baim.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Kompas.com,Instagram |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR