Nakita.id - Bagi Moms yang menginginkan bulu mata panjang alami tanpa zat kimia bisa mendapatkannya.
Cara memanjangkan bulu mata adalah menyeragamkan pola makan Moms sehari-hari dengan makanan bergizi.
Lantas, makanan seperti apa yang mampu memanjangkan bulu mata Moms? Ini penjelasannya.
Baca Juga: Ibu Hamil Ingin Tanam Bulu Mata? Ketahui Dulu 2 Hal Penting Ini
Telur
Makanan yang kerap kita santap bersama nasi goreng ini mampu memanjangkan bulu mata karena dia tinggi akan protein.
Perlu Moms ketahui, rambut dan bulu mata merupakan anggota tubuh yang tersusun dari keratin.
Tubuh dapat memproduksi keratin jika Moms mengonsumsi makanan yang tinggi akan protein.
Baca Juga: Jarang Bersihkan Makeup, Bulu Mata Wanita Ini Penuh Binatang Kecil Menjijikkan!
Oleh karena itu ketika Moms mengonsumsi makanan yang tinggi protein dapat membuat bulu mata kuat dan panjang.
Salmon
Selain telur, salmon dapat membantu Moms mendapatkan bulu mata panjang secara alami.
Ikan yang kerap dijadikan sushi ini punya kandungan di antaranya omega 3, vitamin B dan D.
Omega 3 bekerja melindungi bulu mata Moms dari kerusakan dan agar tidak rapuh serta rontok.
Sementara vitamin B dan D berfungsi meningkatkan pertumbuhan bulu mata.
Kacang-kacangan
Bagi Moms yang suka kacang-kacangan ada kabar baik, karena mereka dapat memanjangkan bulu mata Moms.
Sama seperti salmon, kacang-kacangan mengandung omega 3 dan vitamin E.
Asam lemak omega 3 bersama dengan vitamin E bekerja sama melancarkan darah dan oksigen ke fotikel rambut.
Lancarnya aliran darah tadi memberikan dampak positif yaitu menguatkan bulu mata.
Jika bulu mata kuat tentu dia tidak akan rontok dan tumbuh panjang serta cepat.
Sayuran dan buah-buahan
Mengapa sayuran dan buah-buahan mampu memanjangkan bulu mata? Karena mereka kaya akan vitamin A dan C.
Vitamin A dan C tadi membantu memproduksi kolagen sehingga bulu mata dapat tumbuh.
Selain buahnya, kulit buah dan sayuran mengandung silika, mineral penting yang membantu bulu mata menjadi panjang dan sehat.
Jamur mengandung vitamin B3 yang dapat membantu meningkatkan sirkulasi darah dan produksi keratin.
Vitamin B3 menstimulasi pertumbuhan bulu mata dan menghilangkan bulu mata kering dan rapuh.
Ini membantu dalam reproduksi sel dan mencegah bulu mata Moms agar tidak rontok.
Selain makanan di atas, Moms juga bisa memanjangkan bulu mata dengan mengonsumsi gandum.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Bright Side |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR