Rizky Billar pun langsung menyampaikan bahwa dirinya juga memiliki cita-cita untuk membangun yayasan.
"Dan saya sebenarnya jujur, cita-cita saya sama pengin bangun yayasan juga," tambah Rizky.
Mendengar hal tersebut membuat Tukul Arwana selaku pembawa acara ikut tersenyum bahagia.
"Hahaha sama ya, satu visi, satu pandangan, satu atap," celetuk Tukul.
Rizky Billar pun kembali menyampaikan impian dirinya untuk membuat yayasan.
"Saya pengin bikin yayasan untuk menampung orang-orang enggak mampu gitu. Ya suatu saat mungkin, bukan sekarang," pungkas Rizky.
National Geographic Indonesia: Dua Dekade Kisah Pelestarian Alam dan Budaya Nusantara
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR