Manfaat Lain Baking Soda, Bisa Sembuhkan Batuk dan Sakit Tenggorokan Seketika, Begini Caranya
Nakita.id - Hanya dengan baking soda, batuk dan sakit tenggorokan hilang seketika, begini caranya!
Batuk dan sakit tenggorokan merupakan penyakit yang memang lumrah dirasakan setiap orang.
Akan tetapi batuk dan sakit tenggorokan menjadi menakutkan di tengah pandemi ini.
Pasalnya batuk dan sakit tenggorokan menjadi salah satu gejala covid-19.
Namun, jangan panik Moms! Batuk dan sakit tenggorokan bukan berarti selalu covid.
Jangan khawatir pula, batuk dan sakit tenggorokan bisa disembuhkan seketika dengan bahan alami.
Apa ya Moms kira-kira bahan alaminya?
Oke Moms, bahan alaminya merupakan baking soda.
Baking soda memang dikenal mengandung banyak manfaat baik bagi kesehatan.
Baca Juga: Batuk dan Sakit Tenggorokan Menyiksa? Coba Pakai 5 Obat Alami Ini Agar Aktivitas Kembali Normal
Batuk dan sakit tenggorokan bisa reda seketika dengan baking soda.
Caranya juga sangat mudah Moms, melansir dari healthline.com berikut cara sederhananya:
Untuk meredakan batuk dan sakit tenggorokan Moms hanya perlu mencampurkan baking soda dan air.
Lalu gunakanlah air baking soda tersebut untuk berkumur.
Berkumur dengan air baking soda bisa membunuh bakteri.
Selain itu juga bisa mencegah pertumbuhan jamur sehingga mempercepat proses penyembuhan batuk dan sakit tenggorokan.
Mencampurkan 1 gelas air hangat, 1/4 sdt baking soda dan 1/8 sdt garam dan lakukan setiap tiga jam mampu menyembuhkan batuk dan sakit tenggorokan.
Source | : | healthline |
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR