Nakita.id - Beberapa bulan yang lalu ramai kabar Ashanty derita Autoimun.
Sakit yang dialami istri dari Anang Hermansyah ini bahkan buat dirinya harus jalani perawatan intensif.
Sakit Autoimun Ashanty sampai-sampai sudah membuat dirinya kehilangan berat badan.
Tak ingin larut dalam rasa sakit, Ashanty juga harus lakukan pengobatan ke luar negeri.
Diketahui hingga saat ini belum ditemukan obat pasti untuk mengobati penyakit autoimun.
Sakit Autoimun yang menyerang ibu 4 anak ini rupanya juga membuat kekhawatiran bagi keluarga ASIX.
Anang Hermansyah sebagai suami bahkan siap untuk membuat Ashanty selalu bahagia agar tetap sehat dan tidak mengalami down.
Tak jauh beda dari Anang Hermansyah, putra-putri mereka pun lakukan hal yang sama.
Menderita sakit Autoimun, Ashanty rupanya sudah siapkan surat wasiat untuk anak-anaknya.
Hal tersebut diketahui dari unggahan video di kanal Youtube MrsAyuDewi Jumat (14/8/2020).
Saat itu Ashanty dan Aurel diminta untuk mengikuti sesi 'Ngoboks'.
Yakni mengambil lembaran kertas dalam kotak dan mendeskripsikan kata yang tertulis di kertas.
Dari banyaknya pertanyaan, Ashanty mengambil lembaran bertuliskan 'uang'.
"Kalau denger kata uang apa yang ada dipikiran masing-masing," tanya Ayu Dewi.
"Anak," kata Ashanty.
"Menabung," jawab Aurel.
Ashanty lantas jelaskan jika dirinya mencari uang untuk kebutuhan anak-anak.
Sedangkan Aurel memilih menabung karena dirinya belum memiliki anak.
Ayu Dewi pun dibuat penasaran dengan penghasilan Aurel Hermansyah, yang mana diketahui ia juga miliki kanal Youtube yang tak pernah sepi viewers.
Ayu Dewi lantas beberkan jika dirinya juga mengatur semua urusan keuangan anak-anaknya.
Hal serupa rupanya juga dilakukan oleh Ashanty saat ini.
"Event aku sama mas Anang tuh sekarang sedang menuliskan ini loh (surat wasiat), kalau kita dua-duanya gak ada," kata Ashanty.
"Loh Bunda udah nulis itu?" tanya Aurel.
"Loh harus, jadi karena biar anaknya gak berantem, empat-empatnya," kata Ashanty.
"Bener, bukan kita mikir anaknya akan berantem ya," kata Ayu Dewi.
"Bukan, kita gak tahu akan terjadi apa-apa, jadi kita udah kaya siap-siap," kata Ashanty.
"Wao Bunda udah mikirnya sampai segitu ya," kata Ayu Dewi.
"Udah, apalagi pas aku bikin pas aku kena autoimun itu. Sampai aku manggil orang yang ini, kutulis gitu. Mas Anang juga oke-in, gak apa-apa," kata Ashanty.
"Apasih namanya, warisan ya?" tanya Aurel.
"Iya warisan," jawab Ashanty.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR