Nakita.id - Setiap orang yang merencanakan kehamilan setelah persalinan harus memperhatikan jarak kehamilan yang aman.
Pasalnya, jarak antara dua kehamilan yang terlalu dekat bisa menimbulkan bahaya bagi kesehatan ibu dan janin.
Banyak yang mengira setelah melahirkan dan menyusui, kehamilan tidak akan terjadi.
Hal ini karena ibu akan rutin menyusui yang merupakan salah satu kontrasepsi alami.
Tapi jika hubungan intim dilakukan secara rutin dan pasangan dalam kondisi subur, kehamilan bisa terjadi.
Menstruasi pertama yang datang pascamelahirkan, menjadi tanda seorang ibu sudah bisa berovulasi dan bisa kembali hamil.
Proses pembuahan sel telur, didukung melalui hubungan intim pasangan suami istri.
Source | : | healthline.com |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR