SA juga diwajibkan menjalani tes swab karena berkontak dengan pasien positif Covid-19.
“Diisolasi dahulu, itu yang pertama dilakukan. Nanti dia akan dites swab,” kata Sanny.
Memberikan barang titipan
SA yang kini telah dijemput petugas ber-APD lengkap itu ternyata memang mengaku memasuki ruang isolasi.
Baca Juga: Bukti Nyata Kejamnya Covid-19, Maia Estianty Mendadak Bagikan Kabar Duka, 'Berpulang ke Rumah Allah'
SA mengatakan, masuk ruang isolasi untuk bertemu rekannya, TR. Tujuannya, untuk memberikan barang titipan dari keluarga TR.
“Saya dimintai oleh istrinya Pak TR, sambil nangis-nangis, keluarga besarnya enggak ada yang berani nganterin barang itu, barang itu apa isinya saya lupa, boleh tanya nanti,” kata SA.
Baca Juga: Pandemi Mengubah Cara Hidup, Tiru Kiat Dampingi Anak Belajar dari Rumah Selama Covid-19 Berikut Ini
Sebenarnya, TR telah melapor ke petugas untuk memberikan barang titipan itu namun keluarga meminta penyerahan barang direkam video.
“Setelah sampai sana, laporan ke piket, saya lupa. Silakan, jaga jarak, ketika itu saya khilaf mengenai itu lagi, karena itu tadi, untuk membuktikan barang itu sampai Pak TR, ini minta dibuatkan video,” kata SA.
Artikel ini telah tayang di Tribun Mataram dengan judul Oknum ASN Nekat Terobos Masuk ke Ruang Isolasi dan Salaman dengan Pasien Covid-19 'Catat Nama Saya'
Source | : | Tribun Mataram |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR