Bukan dengan Skincare Mahal, Miliki Kulit Tampak Awet Muda Cuma Konsumsi Jahe yang Diracik dengan Teh
Nakita.id - Jahe tak melulu diolah dengan diseduh bersama air hangat saja.
Umumnya, orang memang lebih mengenalnya dengan wedang jahe.
Mengonsumsi wedang jahe dipercaya dapat menghangatkan tubuh.
Selain itu, herbal yang satu ini bisa meredakan mual atau masalah pencernaan.
Baca Juga: Flek Hitam di Wajah Dijamin Hilang dan Tak Kembali Hanya Pakai Jahe, Ini Caranya yang Super Mudah
Bahkan, sejumlah penyakit seperti kanker dan diabetes pun dapat dicegah.
Tak hanya itu saja lho, ada kombinasi jahe yang akan memberikan Anda khasiat tak terduga.
Jika jahe diracik dengan teh, maka akan memberikan Anda kulit yang tampak awet muda.
Kok bisa ya?
Ya, teh jahe kaya akan kandungan antioksidan di dalamnya.
Antioksidan dalam teh jahe akan membantu mencegah penuaan dini.
Selain itu, minum teh jahe pun dapat menangkal paparan radikal bebas.
Infeksi karena jerawat atau masalah kulit wajah lainnya pun dapat ditangkal hanya bermodalkan teh jahe.
Bukan hanya mencegah penuaan dini, ada manfaat lain yang tersimpan dalam teh jahe.
Apabila lemon peras dilarutkan pada teh jahe maka akan meningkatkan konsentrasi.
Dengan begitu kemampuan kognitif meningkat.
Teh jahe dicampur lemon dipercaya memperbaiki suasana hati dan membuat seseorang jadi lebih rileks.
Khawatir soal efek samping?
Melansir dari Kompas.com, tidak banyak laporan menyebutkan efek samping teh jahe.
Meski jarang terjadi, beberapa orang bisa saja memiliki alergi terhadap bahan-bahan yang ada di dalam teh jahe.
Beberapa yang mengalaminya, efek samping yang dilaporkan pun umumnya berupa gangguan ringan seperti perut terasa panas.
Nah, apabila Anda termasuk salah satunya, lebih baik berkonsultasi pada ahli sebelum mengonsumsi teh jahe, ya!
Artikel ini sudah tayang di GridHITS.id dengan judul: Bukan Sembarangan Diseduh, Minum Jahe dengan Racikan Ajaib Ini Bisa Bikin Kulit Tampak Awet Muda
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Yosa Shinta Dewi |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR