- Zoster. Vaksin Herpes Zoster dianjurkan untuk mereka yang berusia 60 tahun keatas. Kelompok usia ini rentan terkena herpes zoster.
- Hepatitis B. Atas saran Badan Kesehatan Dunia (WHO), vaksin ini dianjurkan untuk diulang ketika seseorang dewasa.
- Measles, Mumps, Rubella (MMR). Vaksin ini bisa mencegah tiga jenis penyakit sekaligus, yaitu measles (campak), mumps (gondongan), dan rubella (campak jerman).
Orang dewasa yang belum terkena salah satu penyakit tersebut, dianjurkan untuk tetap mendapat vaksinasi. Atau mereka yang ketika kecil baru mendapat satu kali vaksinasi MMR.
- Meningococcal. Vaksin ini untuk mencegah meningitis atau infeksi selaput otak.
Vaksin ini terutama dianjurkan untuk para calon jemaah yang hendak naik haji.
Di bawah ini adalah jadwal imunisasi orang dewasa berdasarkan rekomendasi Satgas Imunisasi Dewasa PAPDI.
Wah, ternyata sangat penting ya Moms imunisasi untuk orang dewasa.
BACA JUGA:Konsumsi Makanan ini di Malam Hari Agar Berat Badan Moms Turun
Ayo ajak keluarga dan orang-orang sekitar untuk rutin melakukan imunisasi demi Indonesia yang lebih sehat!
Source | : | kompas health |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR