Tak Hanya Tugas Moms, Ini yang Bisa #AyahSIAP Lakukan Jika Si Kecil Sedang Tantrum
Nakita.id – #AyahSIAP bisa lakukan beberapa hal ini untuk mengatasi Si Kecil yang sering tantrum.
Temper tantrum adalah ledakan emosi yang wajar terjadi pada anak-anak, terutama yang berusia satu hingga lima tahun.
Penyebab anak tantrum bisa dipicu oleh beragam faktor, muulai dari kelelahan, lapar, stres, atau bahkan frustasi.
Selain itu, emosi yang ditunjukkan oleh anak juga bisa terjadi karena Si Kecil menginginkan perhatian, serta ingin mendapatkan atau menghindari sesuatu.
Saat tantrum, anak bisa menunjukkan berbagai reaksi, seperti berteriak, marah, menangis, meronta-ronta, berguling-guling di lantai, atau bahkan melempar barang.
Meski wajar terjadi, hal tersebut tentu sebaiknya tidak Dads biarkan begitu saja.
Sebagai #AyahSIAP, Dads perlu menyikapinya dengan bijak agar tumbuh kembang anak tetap berjalan dengan baik.
Lantas, seperti apa ya cara yang tepat untuk menangani anak yang tantrum?
Baca Juga: Tak Ragu Lagi Jadi #AyahSIAP Ini Cara Mudah Menumbuhkan Rasa Membaca Pada Si Kecil, Yuk Cari Tahu!
Belajar dari Viralnya Anggur Muscat, Ini Cara Cuci Buah yang Benar untuk Hilangkan Residunya
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Nakita_ID |
KOMENTAR