1. Bayi hanya membutuhkan sosok ibu
Dads mungkin berpikir bahwa bayi lebih butuh sentuhan hangat seorang ibu.
Baca Juga: #AyahSIAP Edukasi Si Kecil Agar Lebih Peka Terhadap Lingkungan dengan Mengelola Sampah di Rumah
Padahal kedekatanmu dengan Si Kecil juga harus terjalin dengan baik karena peranmu juga penting dalam kehidupannya.
Menurut penelitian, anak yang memiliki kedekatan dengan ayahnya lebih mungkin menjadi pribadi yang baik.
Baca Juga: Jadi #AyahSIAP Tahu Cara Melatih dan Kenalkan Anak Menghormati Perbedaan
Nah, untuk membangun kedekatan dengan Si Kecil, kamu bisa memberikannya susu dari botol selagi istrimu memerah air susu ibu (ASI).
Selain itu, kamu juga bisa mengajak bermain, membacakan dongeng, atau melakukan kegiatan bersama.
Hal yang perlu diingat adalah kamu itu seorang ayah, jadi kamu tidak harus melakukan hal-hal yang persis sama dengan yang dilakukan oleh seorang ibu. Lakukanlah dengan caramu sendiri, serta ikuti instingmu.
2. Pria tidak bisa mengasuh bayi
Hanya ada satu hal yang tidak bisa Dads lakukan, yakni menyusui bayimu. Selain hal tersebut, kita bisa mempelajari segala hal yang berkaitan dengan pengasuhan bayi.
Dads bisa belajar mengganti popok, memandikan bayi, memberi makan, menidurkan, serta menenangkan saat menangis. Selama ada kemauan, kamu pasti bisa melakukannya!
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | parents.com |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR