Ini Link Pendaftaran dan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 11 yang Ditutup Siang Ini, Jangan Sampai Kelewatan
Nakita.id - Catat, link pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 11.
Segera akses linknya, karena pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 11 akan ditutup siang ini, Rabu (4/11/2020).
Masuk ke laman www.prakerja.go.id, buat akun Prakerja, isi data diri, dan ikuti tesnya.
Nantinya, pengumuman peserta yang lolos seleksi Gelombang akan disampaikan melalui SMS.
Manajemen Pelaksana Program (PMO) Kartu Prakerja menyatakan bakal menutup pendaftaran untuk gelombang 11 hari ini, Rabu (4/11/2020) pukul 12.00 WIB.
Direktur Eksekutif PMO Kartu Prakerja Denni Puspa Purbasari menjelaskan hingga kemarin, Selasa (3/11/2020) jumlah peserta yang mendaftar gelombang 11 sudah mencapai 5,5 juta orang.
Sementara, jumlah kuota yang dibuka kurang dari 400.000.
Pembukaan pendaftaran program Kartu Prakerja gelombang 11 dilakukan untuk memenuhi kuota karena banyak peserta dari gelombang 1 hingga 10 yang dicabut kepesertaannya.
"Kami kumpulkan dan hidupkan di batch 11 sesuai dengan Keputusan Komite Cipta Kerja. Gelombang XI akan ditutup besok siang pukul 12.00 WIB," kata Deni dalam video conference.
Pentingnya Penanganan yang Tepat, RSIA Bunda Jakarta Miliki Perawatan Khusus untuk Bayi Prematur
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR