Mengutip dari Verywellfamily, berikut cara-cara yang dapat dilakukan untuk membuat anak bahagia:
1. Mengajak bermain di luar
Saat bermain di luar anak dapat berlari di atas rumput, memanjat pohon, duduk di ayunan dan berbagai hal lainnya.
Penelitian menunjukkan sesuatu yang berkaitan dengan alam, seperti pepohonan, rumput, bunga, udara yang segar dapat meningkatkan suasana hati anak.
Bermain di luar juga dapat meningkatkan keterampilan sosial mereka.
Sebuah studi tahun 2017 yang diterbitkan dalam Journal of Science and Medicine in Sport menemukan anak-anak yang bermain di luar rumah dapat meningkatkan empati, keterlibatan, dan pengendalian diri yang merupakan keterampilan sosial yang kritis.
Anak-anak dengan keterampilan sosial yang lebih baik cenderung menikmati hubungan pertemanan dan keluarga yang lebih sehat.
Untuk itu, ajak anak untuk bermain atau belajar di luar rumah seperti taman.
2. Batasi penggunaan ponsel atau komputer
Penelitian di tahun 2018 yang diterbitkan dalam jurnal Emotion menemukan, remaja yang menghabiskan lebih sedikit waktu pada perangkat digital mereka dan lebih banyak waktu untuk kegiatan non-layar, seperti olahraga, pekerjaan rumah, dan kegiatan pribadi lainnya membuatnya lebih bahagia.
Baca Juga: Jadi #AyahSIAP Tetap Fit Meski Begadang Semalaman karena Si Kecil Susah Tidur, Ini Rahasianya
Maka, tetapkan batasan bermain gadget atau komputer pada anak.
Namun jangan melarang sepenuhnya, tetapi batasi saja aksesnya, misalnya berapa jam sehari, atau beritahu anak untuk tidak bermain gadget saat melakukan kegiatan keluarga, mengendarai mobil, atau ketika bermain di luar.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | verywellfamily.com,Nakita.ID |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR