Nakita.id - Jika Moms generasi 90-an pasti sudah tak asing dengan mantan penyanyi cilik, Enno Lerian.
Enno Lerian kerap membagikan aktivitas sehari-harinya pada warganet melalui unggahan di Instagram.
Pada Rabu (2/11/2020) kemarin misalnya, istri Priambodo Soesetyo itu memberitahu warganet kalau ia bertemu dengan Leony.
"Thank you @leonyvh yang udah nemenin siaran sore hari ini," ucap perempuan berusia 37 tahun itu.
Selain memberitahukan warganet kehidupan pekerjaannya, Enno Lerian juga membagikan resep masakannya.
Wah, kira-kira apa resep masakan seperti apa yang dibagikan Enno Lerian pada warganet?
Baru-baru ini Enno Lerian membagikan resep masakannya pada warganet.
Bukan kali ini saja, istri Priambodo Soesetyo itu sudah membagikan resep masakannya pada warganet beberapa hari lalu.
Lantas, resep masakan apa yang dibagikan Enno Lerian pada warganet itu?
Rupanya pelantun Du Di Dam itu membagikan resep mussels lemon garlic butter sauce alias kerang hijau saos mentega.
"Menepati janjiku, aku share resep mussels lemon garlic butter sauce..
Mohon maaf baru sempet keshare sekarang dan mohon maaf juga takaran gak bisa detail karena pas bikinnya main tuang tuang aja.
Yang pasti ini adalah salah satu menu fav kalau makan di resto fish n **," celetuk Enno Lerian.
Namun kerang hijau saos mentega ini tentu tak sebanding dengan restoran yang ia sebutkan itu alias lebih murah.
"yah kalau bikin sendiri tentu jauh lebih murah yaa, aku aja sampe kaget pas bayar buat 2 kilo kerang ijo, gak sampe 35 ribu boooow, shiiioookk banget aku..
jadi makin semangat ya masak makanan enak yg kita suka makan direstoran dengan harga jauuuh lebih murah.." sambung Enno Lerian.
Istri Priambodo Soesetyo itu lalu memberitahukan warganet untuk menyiapkan kerang hijau, bawang putih, bawang bombay, cooking cream, kaldu ayam, butter, perasan air lemon, daun salam, lada hitam, seledri, dan parutan kulit lemon.
Kemudian Enno Lerian memberitahukan cara membuat kerang hijau saos mentega ala dirinya.
"Caranya : Rebus 1 kg kerang ijo dengan garam dan daun salam, rebus sampai matang, setelah itu buang 1 cangkangnya..
Tumis 5 siung bawang putih dan 1/2 buah bawang bombay yang sudah dicincang halus, tumis dengan menggunakan butter sekitar 50 gr.
Setelah harum tuang sekitar 50ml kaldu ayam, setelah mendidih tuang cooking cream (kayaknya 100ml ????)
Setelah itu kita tuang 1/2 sdt lada hitam, garam dan gula dan juga sedikit parutan kulit jeruk lemon (ini dikit aja) test rasa, kalau udah sesuai masukan sekitar 1 sdm perasan air jeruk lemon dan tabur irisan daun seledri, lalu masukan kerang, masak sampai meresap, sajikan deh," tutup Enno Lerian.
Artikel ini telah tayang di GridHITS.id dengan judul "Akhirnya Tepati Janjinya Pada Warganet, Enno Lerian Bagikan Resep Kerang Hijau Mentega, Istri Priambodo Soesetyo Curhat: Makanan Enak Dari Restoran dengan Harga Lebih Murah!"
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | GridHits.ID |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR