Mecintai Moms Jadi Contoh untuk Masa Depan Anak Perempuan Dads, #AyahSIAP Lakukan Hal Ini pada Si Kecil
Nakita.id - Menjadi sosok #AyahSIAP untuk anak perempuan terkadang bisa menjadi hal yang cukup 'sulit', setuju tidak Dads?
Sebab anak perempuan cenderung akan lebih 'lengket' dengan Moms karena merasa bahwa yang bisa mengerti mereka hanyalah sesama perempuan.
Namun #AyahSIAP tak boleh menyerah sampai situ saja, ada beberapa hal yang harus Dads lakukan agar bisa dekat dengan anak perempuannya.
Baca Juga: Jangan sampai Lengah Meski Sedang di Rumah Saja, #AyahSIAP Dampingi Anak Belajar Membaca
Lepaskan saja dulu segala kecanggungan tentang jenis kelamin atau pun perbedaan antara maskulin dan feminin yang ada.
Sebab hal itu tidak berarti dalam peran ayah menjadi #AyahSIAP untuk anak perempuannya, terutama pada masa tumbuh kembang.
Sebab untuk anak-anak perempuan yang memiliki sosok ayah penyayang dikatakan memiliki peluang lebih tinggi untuk menjadi aman secara emosional.
Melansir dari Bright Side, inilah yang harus dilakukan oleh #AyahSIAP untuk anak-anak perempuannya dimulai dari masa tumbuh kembang.
1. Ayah memberikan contoh bagaimana putrinya harus diperlakukan oleh laki-laki
Hubungan antara Moms dan Dads nyatanya menjadi teladan dan membentuk sikap anak perempuan terhadap apa yang diberikan oleh seorang pria.
Baca Juga: Bisa Jadi Solusi Alternatif, Ini Tips Jadi #AyahSIAP untuk Mengajarkan Anak Berani Tidur Sendiri
Maka dari itu seorang ayah harus menunjukkan rasa hormatnya kepada istrinya dan ingat seorang ayah harus mencintai istrinya seperti bagaimana ia berharap putrinya akan dicintai suatu saat nanti.
Ia tak boleh takut untuk mengungkapkan perasaannya dan menunjukkan bahwa putrinya tidak boleh menerima kurang dari yang diberikan ayahnya.
2. Ayah harus memberikan semua cinta untuk putrinya
Baca Juga: Berikut Manfaat Luar Biasa Bila #AyahSIAP Memeluk Buah Hati yang Sedang Tertidur Lelap
Setiap wanita adalah gadis kecil ayahnya, jadi seorang ayah tidak perlu takut untuk menunjukkan bahwa putrinya sangat berarti baginya.
Seorang anak perempuan akan membutuhkan semua cinta itu untuk membangun harga dirinya dan menyadari bahwa dia layak dicintai.
Dia mungkin merasa ragu saat tumbuh dewasa, tetapi cinta seorang ayah akan selalu memberinya kekuatan untuk menghancurkan rintangan apa pun.
Baca Juga: #AyahSIAP Mampu Buat Si Kecil Tetap Aktif, Berikut Sederet Aktivitas di Luar dan Dalam Ruangan yang Dapat Jadi Inspirasi
Tidak ada yang bisa menggantikan seorang ayah dan tidak ada yang akan menggantikannya.
3. Penting memberi tahu anak perempuan bahwa ia cantik baik di luar atau pun di dalam
Seorang gadis muda biasanya akan meragukan diri mereka sendiri di dalam hidupnya.
Semua itu bisa saja pengaruh dari teman sebaya, media sosial, hingga standar kecantikan yang tidak terjangkau dapat membuat mereka membandingkan diri dengan orang lain.
Baca Juga: Tak Perlu Hal Sulit, #AyahSIAP Mampu Atasi Rasa Kesepian Anak dengan Berikan Kasih Sayang yang Penuh
Maka dai itu peran seorang ayah yang harus memuji dan mengingatkan putri mereka soal betapa cantiknya mereka dan membuat mereka paham cantik bukan hanya perihal wajah.
Itu adalah kekuatan mereka untuk tidak membiarkan orang lain merusak kepercayaan diri mereka dan memastikan mereka memiliki cukup keyakinan pada diri mereka sendiri.
4. Dengarkan apa yang diinginkan oleh anak perempuan
Terlepas dari usianya, seorang anak perempuan memang ingin didengar dan dipahami dalam kondisi apa pun.
Baca Juga: Terungkap Bagaimana Cara Jadi #AyahSIAP yang Menyenangkan untuk Anak
Seorang #AyahSIAP tak boleh mengabaikan masalah anak perempuan, tidak peduli betapa kecil dan tidak pentingnya masalah itu bagi mereka.
Dan pura-pura mendengarkan mereka adalah cara yang buruk sebab seorang anak perempuan akan tahu jika ayahnya tidak memerhatikan mereka.
Penting untuk tidak mengabaikan kebutuhan emosional seorang anak perempuan.
Baca Juga: Kembangkan Kecerdasan Si Kecil Sejak Usia Dini, 3 Kegiatan Ini Bisa #AyahSIAP dan Moms Lakukan
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Bright Side |
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR